Semarang-Sejumlah warga binaan Lembaga Pemasyarakat (Lapas) Kedungpane Kota Semarang tampak semangat dan antusias memperhatikan seorang barista yang tengah menunjukan cara meracik dan menyajikan kopi yang istimewa dengan bahan bahan yang sederhana.
Rupanya demo meracik berbagai minuman kopi tersebut membuat mereka tertarik karena belum pernah mereka lihat sebelumnya.
Dalam kesempatan itu Hevearita Gunaryanti Rahayu sapaan akrab Wakil Walikota Semarang.
Turut hadir membuka kegiatan Pelatihan Kopi Barista dalam rangka Hari Bhakti Pemasyrakatan ke 47.
Mbak Ita menyampaikan bahwa berkeinginan agar warga binaan bisa menjadi wirausaha baru setelah selesai menjalani pembinaan di Lapas dan bisa membuka usaha baru, maka salah satunya dengan cara yaitu memberikan sumbangan berupa pelatihan barista atau meracik kopi.
Kegiatan ini dinilai sebagai bentuk wujud rasa tanggung jawab bersama untuk mengembalikan warga binaaan menjadi masyarakat yang produktif, Pemberian pelatihan kemandirian ini juga ditujukan untuk mengembangkan kemampuan wirausaha bagi warga binaan.
Mbak Ita juga menuturkan jika kemampuan warga binaan saat ini tidak kalah dengan barista yang profesional, Awalnya saya pesimis apakah para warga binaan akan antusias dengan pelatihan ini, tetapi ternyata mereka sangat antusias mengikuti kegiatan ini dari awal hingga akhir dan saya juga tidak menyangka kopi buatan mereka luar biasa dan sangat layak jual, tidak kalah dengan barista profesional tidak hanya itu dalam kegiatan ini Mbak Ita juga menyerahkan bantuan bibit Pohon Sukun bantuan dari Mas Vino panggilan akrab mas Mochamad Herviano – Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Jawa Tengah 1.