Inspektorat Jendral TNI Laksanakan Pengawasan dan Pemeriksaan di Lanud Adi Soemarmo

oleh -333 Dilihat
banner 468x60

 

Surakarta– Bertempat di ruang rapat Komandan Lanud Adi Soemarmo Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) Inspektorat Jendral TNI (Itjen TNI) yang dipimpin oleh Brigjen TNI Arief Wibowo Djadi, S.E. beserta rombongan diterima oleh Komandan Lanud Adi Soemarmo Marsekal Pertama TNI Agus Setiawan, S.T., dalam acara entry meeting. Senin (19/4)

Diawal sambutannya Komandan Lanud Adi Soemarmo mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kedatangan Ketua Tim Wasrikkap Itkodiklatau beserta rombongan ke Lanud Adi Soemarmo ini.

Selanjutnya Danlanud mengatakan bahwa Lanud Adi Soemarmo adalah salah satu Pangkalan TNI AU dibawah jajaran Kodiklatau yang memiliki tugas pokok sebagai pelaksana penyelenggaraan pendidikan Angkatan Udara, operasi udara dan pembinaan potensi kedirgantaraan.

Danlanud mengharapkan dengan diadakannya Wasrik ini, dapat dimanfaatkan sebagai wahana komunikasi timbal balik yang efektif serta mampu mengidentifikasi secara jelas hal-hal yang mungkin dapat menjadi hambatan maupun yang menjadi pendorong dalam memacu pelaksanaan seluruh kegiatan pada T.A. 2022 mendatang.

Disisi lain Pengendali Teknis wasrik Itjen TNI, Brigjen TNI Arief Wibowo Djadi, S.E. mengharapkan adanya dukungan dan kerja sama dari semua pihak terutama berkaitan dengan penyediaan data dan informasi yang dibutuhkan sehingga manajemen waktu dapat berjalan dengan efektif.

Hadir dalam pelaksanaan entry meeting audit kinerja Itjen TNI periode II TA 2021 di Ko/Sat wilayah Jateng dan DIY, para Kepala Dinas, Komandan Skadik dan para Kepala Seksi di jajaran Lanud Adi Soemarmo.

Keterangan gambar ;
– Pelaksanaan entry meeting Wasrik Itjen TNI di ruang Rapat Danlanud Adi Soemarmo.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *