Wonogiri,Sindosolo.news – Danramil 04/Nguntoronadi Kapten Inf Budi Utama, memimpin upacara pemakaman militer Almarhum Serma (Purn) Sukadi yang bertempat di TMP Kusuma Bangsa, Kabupaten Wonogiri.
Almarhum sebelumnya disemayamkan di rumah duka yang berada di Dusun Tritis RT 02/04, Desa Ngadiroyo, Kecamatan Nguntoronadi, kemudian dilanjutkan dengan pemakaman Militer di TMP Kusuma Bangsa, Dusun Jatirejo, Desa Wonoboyo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jum’at(14/4/2023).
Jenazah Almarhum Serma (Purn) Sukadi yang mempunyai NRP 640464, lahir di Wonogiri 93 tahun lalu. Selama menjadi anggota TNI Almarhum mendapatkan Satya Lencana Bintang Gerilya dan Satya Lencana Aksi Militer II. Almarhum meninggalkan Satu orang istri Ibu Riyem dan Empat Anak.
“ Pemakaman militer merupakan hak dan penghormatan terakhir yang diperuntukkan bagi setiap prajurit TNI yang meninggal dunia, sebagai penghargaan dari negara atas jasa-jasa, serta darma baktinya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia “, ujar Kapten Inf Budi Utama.
Danramil mengatakan, dengan kepergian Almarhum, TNI telah kehilangan seorang anak bangsa terbaik, yang selalu memegang teguh prinsip-prinsip perjuangan, serta setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan telah bekerja keras dalam mengemban setiap tugas negara yang menjadi tanggungjawabnya.
“ Atas Nama Negara, Tentara Nasional Indonesia dan seluruh yang ditinggalkan, kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya disertai doa yang tulus “, ungkapnya.
” Semoga Almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kekuatan dan bisa menerima dengan berlapang dada serta teguh hati ”, harapnya.
(Arda 72).