Surakarta,Sindosolo.news – Babinsa Kelurahan Mojosongo Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka Dominggus dan Serka Aswan melaksanakan Komsos kepada Lurah Mojosongo Winarto S.E M.M., beserta Perangkat staf kelurahan Mojosongo di kantor Kelurahan Mojosongo.jln Brigjend Katamso kelurahan Mojosongo kecamatan Jebres,Selasa (25/07/2023).
Dikatakan Serka Aswan tujuan Komsos dengan Lurah dan staf tersebut agar terjalin Sinergitas Babinsa dengan Pemerintah daerah di tingkat paling bawah dengan Kelurahan.
“Selain itu, Komsos ini adalah merupakan tugas dan tanggung jawab Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan. Dan untuk lebih mempererat hubungan antara babinsa dengan Lurah serta staf maupun masyarakat,” ungkap Serka Aswan.
“Mari kita saling bertukar segala bentuk informasi apabila ada permasalahan Kamtibmas yang timbul di masyarakat, sehingga dengan cepat kita mengatasi permasalahan tersebut.” tambah Babinsa.
Serka Aswan menyampaikan kegiatan Komsos seperti ini dilakukannya sambil melaksanakan aktivitas rutin sehari-hari saat berada di lingkungan kelurahan.
Adakalanya saat sarapan pagi atau pun saat ke kantor kelurahan kita bisa saling berkomunikasi bertukar pikiran mengenai hal-hal yang terjadi pada warga Kelurahan Binaan.
(Arda 72)