Kompak, Satgas TMMD Reguler 118 Kodim 0728/Wonogiri Bersama Warga Merehab Teras Mushola

oleh -560 Dilihat
oleh
banner 468x60

Wonogiri,Sindosolo.news – Satgas TMMD Reguler ke-118 Kodim 0728/Wonogiri bersama warga Dusun Pencil Desa Rejosari, bergotong royong, memasang balok cor untuk rehab teras Mashola Mubtad’in dengan volume 2,5 M X 12 M, Sabtu(23/09/2023).

“Saat ini kami bergotong royong melakukan rehab Masjid bersama warga dan tukang,”kata Pelda Sugito anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-118.

Menurutnya, saat ini Satgas TMMD mulai memasang penyangga cor dengan membantu tukang melakukan renovasi Mushola Mubtad’in.

“Dengan gotong royong maka beban terasa ringan dan dengan ikhlas membantu warga merenovasi Mushola Mubtad’in, sehingga nantinya semakin indah dan semakin banyak yang memakmurkan Masjid tersebut.”tuturnya.

“Kita akan membantu apapun itu aktivitas warga yang membutuhkan bantuan. Ini bukti bahwa TNI peduli kemanusiaan dan wujud sinergi membangun negeri,” tandasnya.

(Arda 72)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *