Wujudkan Harmonisasi Keluarga PDIP, BRM Kusumo Apresiasi Kedatangan Calon Wakil Walikota Solo 2024 Bambang Gage Di Kantor Hukumnya

oleh -64 Dilihat
banner 468x60

Solo – Kantor Hukum Dr. BRM Kusumo S.H., M.H., kedatangan Calon Wakil Walikota Solo 2024, Bambang “Gage” Nugroho beserta tim pada Kamis siang, (17/10/2024) di Jl. Sriwedari Solo.

Kusumo juga salah satu bakal Cawawali Solo yang mendaftar saat penjaringan di DPC PDIP Solo. Sejak rekomendasi Cawali-Cawawali Solo dari DPP PDIP jatuh kepada Teguh Prakosa-Bambang, baru kali ini Gage bertemu Kusumo.

Diunggah dalam instagramnya @bambanggage, Bambang Gage mengucapkan terima kasih atas doa, dukungan, penuh untuk memenangkan Teguh – Gage pada Pilkada November 2024 mendatang.

Selama satu setengah jam, Kusumo dan Bambang Gage membahas upaya memajukan Kota Solo lewat berbagai visi dan misi. Bambang Gage mengatakan upaya pemenangan Pilkada Solo 2024 membutuhkan dukungan dari banyak pihak. Tidak terkecuali dukungan dari Kusumo Putro yang sempat menjadi bakal Cawawali dari PDIP.

“Beliau juga dulu mendaftar, kami hargai beliau sebagai senior. Kedatangan saya ini juga agar silaturahmi tidak putus. Pemenangan kami harus didukung semua pihak. Alhamdulillah Allah mempertemukan kami, kami diberi waktu bertemu. Ini jadi energi baru yang luar biasa, menjadi vitamin bagi kami,” ujar Gage.

Gage mengatakan aspirasi atau usulan program dari Kusumo Putro selaras dengan visi, misi dan program kerja Teguh-Bambang. “Masukan-masukan yang tadi disampaikan beliau akan kami wujudkan, karena memang juga ada di visi-misi kami. Tentu bagaimana Solo ke depan bisa menjadi lebih baik lagi,” paparnya.

Di samping itu Kusumo yang merupakan pengacara kondang Kota Solo turut mengapresiasi kedatangan Bambang Gage di kantor hukumnya. Ia turut menyampaikan beberapa aspirasi masyarakat yang dulu pernah disampaikan kepadanya saat dia menjadi Bacalon Wakil Walikota Solo.

Ada beberapa masukan yang diberikan Kusumo di dalam dunia pendidikan, untuk anak SMP yang ingin melanjutkan SMA/SMK, dan juga kuliah gratis untuk anak SMA/SMK yang tidak mampu, sebagai wujud Kota Solo yang maju akan generasi yang berkualitas.

Lalu Kusumo menyebut ada 121 gerbong atau elemen masyarakat yang berada dalam jangkauannya. Semua gerbong atau elemen masyarakat tersebut akan dikerahkan untuk memenangkan pasangan Teguh-Bambang di Pilkada Solo 2024.

“Kami ada 121 gerbong atau elemen masyarakat, mulai dari organisasi masyarakat, lalu komunitas-komunitas yang lain, seperti pedagang, pengusaha, seniman, budayawan, dan komunitas-komunitas yang lain,” kata Kusumo.

Selain itu, Kusumo juga memberi masukan terkait dengan Balai Latihan Kerja atau BLK di setiap lima kecamatan. Hal ini berfungsi sebagai pelatihan kerja bagi warga Solo agar lebih terampil, dan memiliki sertifikasi resmi BLK untuk lebih mudah terjun di dunia kerja.

“Saya juga titipkan soal pentingnya membuat balai latihan kerja (BLK) di lima wilayah kecamatan yang ada. Ini penting untuk membekali angkatan kerja kita dengan keterampilan agar siap masuk dunia kerja,” ujarnya.

Kusumo juga merupakan Ketua Umum Forum Budaya Mataram atau FBM. Tentunya hal ini menjadi saran untuk Bambang Gage dalam ikut membangun dan merawat gedung kesenian di beberapa titik Kota Solo. Sebagaimana Kota Solo adalah bagian dari seni dan kebudayaan warisan dari para leluhur Keraton Surakarta.

Menurut Kusumo, program itu menjadi salah satu program unggulannya ketika berkompetisi sebagai bakal Cawawali Solo di PDIP. Dia juga menitipkan harapan agar pasangan Teguh-Bambang memberi perhatian terhadap UMKM. (jen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *